Banana Choco X'mas
Siang semuaa, awal belum niat bikin tema Natal karna masih bulan depan baru Desember 😆
karna stok bahan baking dan ada loyang belum dipake ya wess tak bikin aja, sekalian buat semangetin si zizi lagi kurang fit Bapil dari kemaren badan anget saya ga ngapa2in nungguin dia seharian😅 alhasil seneng cake dimakan dulu yg pan kecil dan yg gede separo 😄 , Enakkk kue mama 😋😋 btw banana cake ini Enakk banget sudah banyak yg rebake 👌
Oven saya pakai tipe TOP dan FANTASY @mito.id ya dan STAND MIKSER MX-100 @mito.id ( LOWWATT hasil sejauh yg sudah saya pake OKE ya 👍)
MAU ORDER PRODUK MITO bisa langsung ke @mito.id atau Reseller MITO .
.
.
BANANA CHOCO X’mas
Adaptasi dari Richard Goh dgn modifikasi dari @fen.z
rebake @vitakwee
Bahan:
4 butir telur ukuran besar
120g brown sugar (bisa mix dengan gula putih)
300g pisang, (cukup haluskan dengan garpu)
225g tepung protein rendah
3/4 sdt Baking powder
1/4 sdt Baking soda
150g minyak sayur
Tambahan : Meises Hagel dan choco crunch @chefmatechocolate
Cara:
Mixer telur, gula dan pisang dengan kecepatan 10 STAND MIKSER MX-100 @mito.id sampai mengembang, kental dan berjejak.
Masukkan terigu, bp,bs (ayak terlebih dulu) secara bertahap aduk balik dengan spatula, Tambahkan minyak sayur, aduk sampai bener2 tercampur rata / jangan diaduk berlebihan tuang dalam loyang ( me: pakai pan kecil2 dan pan tulban, isi setengah adonan beri meises isi lagi dengan adonan)
panggang dengan oven MITO FANTASY dan TOP @mito.id suhu 170’c API ATAS BAWAH hingga matang kecoklatan.
.
Penyelesaian : karna saya pakai PAN tengah ada lubang , saya isi dengan Choco Crunch @chefmatechocolate, hias sesuai selera 😉
NOTED : untuk OVEN TOP saya tadi pakai loyang donuts uk 32.5 cm . rak besi saya buka , sy langsung panggang dengan loyang ( bisa liat di video ya ) hasil rata 👍👍
#MITO #MIXER #STANDMIXER #MX100 #MX-100
#mito #ovenmito
Posting Komentar