Gyoza Ayam
Gyoza ayam kala itu 😁
Happy weekend semua 😊
@uploadkompakan
#uploadkompakan
#ukasianfood_pdg
Gyoza Ayam
By @dellasuzura
.
.
Bahan
500 gram fillet ayam cuci bersih kemudian potong dadu.
2 lembar sawi putih saya ambil bagian daunnya aja iris tipis kecil kecil boleh juga ganti kol ya
1 batang daun bawang iris tipis
3 siung bawang putih cincang halus
Seruas jahe potong kecil kecil
2 sdm saus tiram
1 sdm kecap asin
1 sdt lada bubuk
1 sdm minyak wijen boleh skip klo ga ada
Kaldu bubuk secukupnya
Kulit pangsit secukupnya
Cara masak
Haluskan ayam bersamaan dengan bawang putih dan jahe menggunakan blender atau chopper.
.
.
Dalam wadah masukkan adonan ayam, irisan sawi putih, daun bawang, saus tiram, kecap asin, lada bubuk, kaldu bubuk dan minyak wijen aduk rata.
.
.
Ambil kulit pangsit letakkan adonan ayam di tengah kemudian olesi pinggir kulit pangsit dengan air untuk perekat.
Lalu lipat sampai menutupi permukaan.
Siapkan wajan beri minyak secukupnya.
.
.
Tata gyoza ke atas wajan. Tutup wajan.
Masak sampai permukaan bawah gyoza kecoklatan.
Kemudian beri air secukupnya dipinggir wajan. Tutup kembali masak kurang lebih 5-8 menit.
.
.
Angkat dan sajikan.
Enjoy it 😍
.
.
#gyozaayam #yummy #berbagiresep #cchannelfoodid
Posting Komentar