Resep Roti Tikar | Ketupat
Jujur ya , bikin roti tikar ini butuh kesabaran dan extra time🤣. Pas bentukin rotinya juga saya tersesat di antara kepangannya🤪🤭 makanya hasilnya gak rapi🙏 .
Awal lihat bentuk rotinya kok lucu banget dan gemes. Akhirnya ikutan bikin juga 🤭. Thank you ce @lysa_tangkulung buat resep dan tutorialnya🙏. Ijjn tulis ulang resepnya ce.
ROTI TIKAR / ROTI KETUPAT
Rebaked @yang_chreesteen
Hasil 12 pcs
Bahan bahan:
300 grm tepung protein tinggi
30 grm butter (wisjman)
2 butir kuning telur
2 sdm susu bubuk
50 grm gula pasir
26 grm whipping cream cair ( bole ganti dg susu cair)
180 grm susu UHT full cream
4 grm garam
1 1/2 sdt ragi instant
Cara :
1. Bahan biang : campur ragi dan susu hangat, kemudian tutup dgn plastic wrap hingga muncul buih2 atau gelembung.
2.Kemudian campurkan bahan biang dgn bahan lain KECUALI garam dan butter. Adon hingga setengah kalis, baru masukan garam dan butter. Mixer hingga window pane stage / Kalis. ( Kalis = adonan tidak lengket )
3.Setelah kalis, bagi adonan masing2 @50 grm. Bulatkan dan giling lebar seperti bentuk kotak ya . Cara nya bs lihat di ig ce @lysa_tangkulung
4.Tata adonan yg sudah di alasi baking paper dan , tutup kain, tunggu smp 45 m atau double size.
5.Kemudian, panaskan oven 15 menit sblmnya di suhu 180 dercel api atas bawah . Panggang roti selama 20 menit di suhu yg sama api atas bawah juga.
6. Selamat mencoba
#rotitikar #rotiketupat #breakfastclub #reseprotitikar #reseprotiketupat #kumpulanresep #hobbybaking
Posting Komentar