Resep Donat Labu Kuning

Sarapan pakai donut labu kuning, supaya yg lagi assesment makin semangat belajarnya😘. Met pagi manteman, met sarapan pagi juga.
DONUT LABU KUNING 🍩🎃
Bahan bahan :
260 grm tepung protein tinggi
40 grm gula pasir
100 grm labu kuning ,kukus, haluskan pakai garpu
25 grm susu bubuk
5 grm ragi instant
1/2 sdt garam
2 kuning telur 
35 -40 ml susu cair
35 grm butter
Cara :
1.Mixer tepung terigu, gula pasir, labu kuning , kuning telur,  garam, susu bubuk, ragi instant  dan susu cair . Uleni hingga setengah kalis. Kemudian masukan butter. Ulen hingga kalis elastis. Bulatkan adonan , tutup dg plastik wrap. Dan Istirahatkan adonan selama 45 menit. 

2.Kempiskan adonan, kemudian timbang ( saya @50 grm) bulatkan dan cetak dg cetakan donut. Tunggu sampai mengembang 2x lipat. 

3.Goreng dgn minyak yg panas dan banyak . Api sedang cenderung kecil. Begitu masuk minyak di putar putar dgn sumpit supaya mengembang. Cuma bisa di balik 1x saja supaya tdk berminyak. 

Tunggu smp dingin baru diberi topping sesuai selera. 

#resepdonutlabukuning #donutempuk #resepdonut #kumpulanresep #berbagiresep #shareresep #breakfastclub