Lapis Surabaya Zigzag
Lapis Surabaya Zigzag
bake @vitakwee
Bahan Lapis Kuning (buat 2 resep)
- 12 Kuning telur
- 2 Putih telur
- 120 gr Gula Pasir
- 70 gr Tepung Terigu segitiga
- 10 gr Maizena
- 15 gr Susu Bubuk
- 135 gr Butter lelehkan
- 1 sdm Susu Kental Manis
Cara Membuat
- Mixer Telur,Gula pasir sampai kental berjejak,masukkan terigu,maizena, susu aduk rata pakai Spatula
- Masukkan bertahap campuran butter dan SKM aduk pakai spatula, hingga semua tercampur rata.
- Tuang ke dalam loyang zigzag uk. 22x22x4cm. oles butter lapisi kertas baking , panggang suhu 170 - 180’c kurang lebih 25 menitan atau sesuaikan oven masing2.
Bahan Lapis Coklat
- 12 Kuning telur
- 2 Putih telur
- 120 gr Gula Pasir
- 60gr Tepung Terigu segitiga
- 10 gr Maizena
- 10 gr coklat bubuk kualitas bagus
- 15 gr Susu Bubuk
- 135 gr Butter lelehkan
- 1 sdm Susu Kental Manis
- 1 sdt pasta coklt tofieco
Cara Membuat:
- sama seperti lapisan kuning.
Penyelesaian
- Oles cake dengan Nutella hingga rata, tumpuk cake 1 dengan lainnya , sedikit di tekan biar menempel, potong sesuai selera.
#mito #ovenmito
Posting Komentar